v21_ad_650_70
Daily Live Sepak Bola Hidup Permainan Bola Basket Berita Olahraga Klasemen
Posisi saat ini:Kembali ke laman beranda > news >

Sukses Bangkitkan Harry Maguire, Legenda MU Sanjung Habis Ruben Amorim

2025-01-15 15:30:02 Views:11
Sukses Bangkitkan Harry Maguire, Legenda MU Sanjung Habis Ruben Amorim
Bek Manchester United Harry Maguire dalam pertandingan Premier League melawan Newcastle, Selasa (31/12/2024). (c) AP Photo/Dave Thompson

Legenda Manchester United, Rio Ferdinand memberikan kredit khusus kepada Ruben Amorim. Ia menilai manajer Setan Merah itu sukses membangkitkan Harry Maguire di timnya.

Pujian ini diberikan Ferdinand seusai laga Arsenal vs Manchester United di akhir pekan kemarin. Pada laga ini, Amorim memainkan Maguire bersama Lisandro Martinez dan Matthijs De Ligt di lini pertahanan MU.

Sang bek benar-benar tampil impresif di laga ini. Ia sangat tangguh baik di duel udara dan juga di duel darat.

Berkat penampilan apiknya, MU berhasil menang atas Arsenal. Ferdinand menilai Amorim layak mendapatkan kredit atas penampilan apik Maguire.

Simak komentar lengkap Ferdinand di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Cocok dengan Skema

Cocok dengan Skema

Harry Maguire mencoba menghalangi Erling Haaland di ajang Derby Manchester (c) Premier League Official

Di kanal Youtube-nya, Ferdinand mengaku sangat terkesan dengan penampilan apik Maguire.

Ia menilai sang bek tampil apik di skema tiga bek yang dirancang Amorim untuk Manchester United.

"Harry Maguire tampil dengan luar biasa di skema tiga bek. Dia benar-benar dominan dalam duel-duel dan ia terlihat sangat tenang," buka Ferdinand.

2 dari 4 halaman

Berkat Amorim

Berkat Amorim

Pelatih Manchester United, Ruben Amorim. (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth

Menurut hemat Ferdinand, Amorim memainkan peran besar dalam kebangkitan Maguire di skuad Manchester United.

Selain karena sang pelatih membuat sistem yang tepat, ia juga menilai sang pelatih percaya penuh pada Maguire sehingga sang bek bisa mengeluarkan potensi terbaiknya.

"Maguire terlihat sudah tidak ragu lagi pada dirinya sendiri. Dia memiliki manajer yang mampu memberikannya kepercayaan diri, dan itu berdampak besar padanya," pungkas sang legenda.

3 dari 4 halaman

Laga Berikutnya

Laga Berikutnya

Aksi Harry Maguire pada laga Porto vs MU di Liga Europa 2024/2025 (c) AP Photo/Luis Vieira

Maguire kemungkinan besar akan kembali menjadi starter di tengah pekan ini.

Manchester United akan menjamu Southampton di lanjutan EPL 2024/2025 pada hari Jumat (17/1/2025) dini hari nanti.

4 dari 4 halaman

Klasemen Premier League

(Rio Ferdinand Present)

Berita yang direkomendasikan

Berita yang direkomendasikan

Video yang direkomendasikan