v21_ad_650_70
Daily Live Sepak Bola Hidup Permainan Bola Basket Berita Olahraga Klasemen
Posisi saat ini:Rumah > Pesan >

Pertahanan Persis Makin Kokoh saat Hadapi Persita: Bek Asing Kembali Pascacedera, Satu Nama Lainnya Masih Tanda Tanya

2025-04-26 04:30:02 Views:9
Pemain Persis Solo, Eduardo Kunde (kanan) berduel udara dengan pemain Persija Jakarta, Gustavo Almeida pada laga perebutan peringkat ketiga Piala Presiden 2024 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (3/8/2024). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bola.com, Solo - Sektor pertahanan Persis Solo kembali mendapatkan amunisi tambahan saat menghadapi Persita Tangerang pada pertandingan pekan ke-30 BRI Liga 1 2024/2025. Pada saat yang sama, ada pula satu bek asing yang masih harus berjuang pulih dari cedera.

Dokter Persis Solo, Iwan Wahyu Utomo, menjelaskan proses pemulihan cedera yang dialami Eduardo Kunde, Gianluca Pandeynuwu, serta Jordy Tutuarima. Dua nama yang disebut pertama kini sudah kembali berlatih bersama Laskar Sambernyawa.

“Untuk saat ini, kondisi Kunde dan Gianluca sudah berlatih secara penuh. Gianluca kemarin hanya mengalami strain atau tertarik ototnya,” kata Iwan Wahyu Utomo saat dihubungi Bola.com, Kamis (24/4/2025). 

“Kemudian, dia mengambil waktu istirahat saat kami away ke Banjarmasin. Setelah beristirahat empat hari, dia sudah mulai berlatih pada hari Selasa sampai sekarang. Sejauh ini, Gianluca sudah bergabung di sesi latihan secara penuh,” lanjutnya.


Amunisi Tambahan

Penyerang asing Malut United, Diego Maximo Martinez, sedang berusaha untuk melindungi bola dari rebutan bek asing Persis Solo, Cleylton Santos, dalam duel di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (12/4/2025). (Bola.com/Radifa Arsa)

Hadirnya Eduardo Kunde yang kembali berlatih bisa menjadi keuntungan bagi Persis Solo. Sebab, dalam beberapa pertandingan terakhir, bek asal Brasil itu harus absen karena mengalami cedera pada pangkal pahanya.

“Begitu juga dengan Kunde. Kalau Gianluca mengalami hamstring, sedangkan Kunde strain pada bagian abductor atau pangkal paha depan. Dia sudah mulai berlatih sejak hari Selasa yang lalu,” ujar Iwan.

Dengan kembalinya Kunde, pertahanan Persis tentu lebih kokoh. Sebab, Cleylton Santos kini bisa kembali berduet dengan kompatriotnya itu. Dalam dua laga terakhir, Cleylton harus bermain bersama Eky Taufik di pos bek tengah. 


Jordy Masih Pemulihan

Bek asing Persis Solo, Jordy Tutuarima, saat mengirimkan umpan silang kepada rekan-rekannya dalam duel melawan Bali United di Stadion Manahan, Solo, Kamis (6/3/2025) malam. (Bola.com/Radifa Arsa)

Sedangkan bek keturunan Belanda-Indonesia, Jordy Tutuarima, masih diragukan tampil menghadapi Persita. Sejauh ini, ia berlatih terpisah di bawah pengawasan pelatih fisik Persis Solo, Oscar Balaguer.

“Untuk Jordi Tutuarima, pekan lalu dia sudah menjalani pemeriksaan. Dari hasil pemeriksaan, diagnosisnya mengalami cedera pada hamstring. Setelah itu, Jordy mendapatkan penanganan injeksi untuk lukanya,” ujarnya.

“Kemudian, ia menjalani istirahat. Untuk saat ini, Jordy dalam masa pemulihan. Dia diperkirakan istirahat selama satu sampai maksimal dua minggu. Dia saat ini dipegang oleh pelatih fisik, Oscar,” lanjut dia.


Keputusan Pelatih

Iwan memastikan, Kunde dan Gianluca sudah sama-sama bisa bermain. Akan tetapi, keputusan untuk menurunkan keduanya saat menjamu Persita Tangerang menjadi wewenang pelatih kepala, Ong Kim Swee.

“Jadi, kami sampai saat ini masih memantau perkembangan Jordy apakah bisa bermain pada waktu-waktu ini. Sedangkan Kunde dan Gian sudah bisa bermain. Tetapi semuanya bergantung kepada pelatih,” pungkas dia.

Komentar

captcha
Kirim komentar
  • Gambar profil
    {{ currentUser.username }} {{ comment.created_at }} IP:{{ comment.ip_addr }}

    {{ comment.content }}

Belum ada komentar

Berita yang direkomendasikan

Berita yang direkomendasikan

Video yang direkomendasikan