Bola.com, Jakarta Duel Persib Bandung kontra PSS Sleman akan tersaji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung pada pekan ke 30 BRI Liga 1 2024/2025, Sabtu (26/4/2025) malam WIB.
Persib masih harus kehilangan striker andalannya, David da Silva lantaran masih pemulihan cedera yang dialaminya. Walau demikian, Bojan Hodak masih memiliki pemain depan yanhg bisa dimainkan untuk menghadapi PSS Sleman nanti.
Bahkan beberapa pemain yang sebelumnya absen sudah kembali dan siap dimainkan lawan PSS Sleman nanti, seperti gelandang serang asal Spanyol, Tyronne del Pino Ramos dan Gervane Kastaneer, striker asal Belanda.
Sebaliknya, PSS Sleman harus kehilangan beberapa pemain andalannya seperti Cleberson, Abduh Lestaluhu, Fachrudin Aryanto, Kim Jeffrey Kurniawan, dan Betinho lantaran mengalami cedera.
Selain itu, tim berjulukan Super Elang Jawa ini, juga harus kehilangan satu pemain sayap andalannya, Riko Simanjuntak karena akumulasi kartu kuning.
Ogah Anggap Enteng

Pelatih Persib Bojan Hodak mengakui pertandingan nanti, tetap akan menjadi laga yang sulit, sebab bermain melawan tim dari posisi tiga terbawah menurutnya selalu tidak mudah.
"Ya, ketika bermain melawan tim dari posisi tiga terbawah, entah mengapa selalu menganggap ini akan mudah, padahal ini akan menjadi laga yang sulit," jelas Bojan Hodak di Stadion GBLA, Kota Bandung, Jumat (25/4/2025).
Terlebih lagi, PSS Sleman lanjut Bojan telah melakukan pembenahan pada putaran kedua dan dipastikan akan tampil all out untuk menghasilkan yang bagus dan berjuang untuk menghindari degradasi.
"Jadi kami harus fokus ke pertandingan dan pada dasarnya kami dari menit pertama mencoba untuk mendominasi permainan. Dan mendapatkan hasil yang positif untuk kami," pungkas pelatih Persib asal Kroasia ini.
Prakiraan Susunan Pemain:

- Persib (4-3-3): Kevin Ray Mandoza Hansen (kiper) Kakang Rudianto, Nick Kuipers, Gustavo Franca, Edo Febriansyah (belakang); Adam Alis, Marc Klok, Tyronne del Pino Ramos (tengah); Ciro Alves, Gervane Kastaneer, Beckham Putra Nugraha (depan)
- Pelatih: Bojan Hodak (Kroasia)
- PSS Sleman (3-4-3): Alan (kiper); Joseph Kurniawan, Dia Syayid, Kevin Gomes (belakang); Achmad Figo, Wahyudi Hamisi, Jayus Hariono, Dominikus Dion (tengah); Marcelo Cirino, Vico, Hokky Caraka (depan)
- Pelatih: Pieter Huistra (Belanda)
Jadwal dan Prediksi
- Live: Indosiar dan Vidio
- Pukul: 19.00 WIB
- Tempat: Stadion GBLA, Kota Bandung
Prediksi Bola.com: Persib 55:45 PSS Sleman
{{ comment.content }}