v21_ad_650_70
Daily Live Sepak Bola Hidup Permainan Bola Basket Berita Olahraga Klasemen
Posisi saat ini:Rumah > Pesan >

Persib Berpotensi Kunci Juara BRI Liga 1 2024 / 2025, Pemkot Bandung Siaga Penuh!

2025-04-30 22:30:01 Views:2
Tangis gelandang Persib Bandung, Beckham Putra pecah usai mencetak gol ketiga timnya ke gawang Madura United pada laga leg kedua final Championship Series BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jumat (31/5/2024). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bandung - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung kini bersiap menyambut kemungkinan Persib Bandung mengukir sejarah dengan meraih gelar juara BRI Liga 1 2024/2025 atau back to back.

Secara matematis, Maung Bandung memang hanya butuh dua poin lagi dari empat laga sisa BRI Liga 1 musim ini untuk mengunci titel juara musim ini. Jika menang lawan Malut United pada pekan ke-31, Jumat (2/5/2025) di Stadion Kie Raha, Ternate, maka Persib jadi juaranya.

Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan, menegaskan komitmen penuh Pemkot untuk menjaga keamanan dan ketertiban di tengah antusiasme warga dalam menyambut Persib.

"Kami ingin seluruh masyarakat merayakan kemenangan ini dengan semarak, tapi tetap aman dan tertib," tegas Farhan dalam rapat koordinasi bersama jajaran Pemkot dan unsur TNI/Polri, Rabu (30/4/2025) di Balaikota Bandung, Jalan Wastukencana, Kota Bandung.

Sebagai bentuk dukungan, Pemkot akan menggelar nonton bareng (nobar) di 30 kecamatan pada empat laga sisa Persib. Tidak hanya itu, berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) pun dikerahkan untuk mengantisipasi lonjakan massa.

Satpol PP, Linmas, Dinas Kesehatan, hingga Dinas Perhubungan diakui Farhan akan bersiaga penuh, terutama sepanjang bulan Mei. Ambulans, UGD, dan petugas medis akan disiapkan di titik-titik strategis.

Tak ketinggalan, Dinas Lingkungan Hidup dan Dinas Bina Marga pun akan dikerahkan untuk membersihkan ruas-ruas jalan setelah rangkaian perayaan, mirip seperti operasi malam Idulfitri.

 


Rencana Pawai Kemenangan

Muhammad Farhan Wali Kota Bandung periode 2025-2030. (Erwin Snaz/Bola.com)

Mengenai rencana pawai kemenangan, Farhan menyebutkam hingga saat ini masih dalam tahap koordinasi lintas sektor. 

“Kami ingin memastikan semua berjalan lancar, termasuk rencana arak-arakan jika Persib resmi juara," tegas mantan presenter kondang ini.

Ditegaskan Farhan, bahwa perayaan juara ini harus menjadi cermin masyarakat Bandung yang unggul: penuh semangat, namun tetap santun dan tertib. 

"Kami sangat memahami semangat Bobotoh, tapi kami juga harus arahkan dengan baik," ungkap Farhan.

Dengan dukungan penuh berbagai pihak, Bandung siap menyambut sejarah baru Maung Bandung dengan gegap gempita yang tetap kondusif.

Komentar

captcha
Kirim komentar
  • Gambar profil
    {{ currentUser.username }} {{ comment.created_at }} IP:{{ comment.ip_addr }}

    {{ comment.content }}

Belum ada komentar

Berita yang direkomendasikan

Berita yang direkomendasikan

Video yang direkomendasikan