v21_ad_650_70
Daily Live Sepak Bola Hidup Permainan Bola Basket Berita Olahraga Klasemen
Posisi saat ini:Rumah > Pesan >

3 Faktor yang Membuat Dewa United Loyo di Akhir Persaingan Menjadi Juara di BRI Liga 1 2024/2025

2025-04-28 11:30:02 Views:4
Gelandang Dewa United, Ricky Kambuaya mencoba melewati dua pemain Malut United, Alwi Slamat dan Wahyu Prasetyo dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Pakansari, Jumat (25/4/2025). (Dok. Dewa United)

Bola.com, Jakarta - Dewa United sempat tampil luar biasa di BRI Liga 1 2024/2025. Bahkan, Banten Warriors sempat menjadi pesaing ketat bagi Persib Bandung dalam perburuan gelar juara.

Dewa United cukup lama menempel ketat Persib Bandung di tabel klasemen sementara BRI Liga 1 2024/2025. Namun, kini pelan-pelan tim asuhan Jan Olde Riekerink tampil loyo.

Persib Bandung kini masih memimpin klasemen sementara BRI Liga 1 2024/2025 hingga pekan ke-30. Maung Bandung unggul 11 poin atas Dewa United yang menempati posisi kedua.

Artinya, Persib Bandung paling tidak memerlukan empat poin lagi di empat laga sisa untuk mengunci gelar juara BRI Liga 1 musim ini.

Lalu, apa sebenarnya yang membuat performa Dewa United loyo jutsru di saat yang sangat krusial?


Penurunan Performa Alex Martins

Pemain Dewa United, Alex Martins (kiri) dijaga ketat oleh pemain Persebaya Surabaya, Riswan Lauhin dalam pertandingan Dewa United melawan Persebaya Surabaya pada pekan ke-24 BRI Liga 1 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jumat (21/2/2025) malam WIB. (Bola.com/Abdul Aziz)

Alex Martins memang masih menduduki daftar top scorer sementara BRI Liga 1 2024/2025. Eks pemain Bhayangkara FC itu sudah mencetak 23 gol sejauh ini.

Namun, harus diakui belakangan ini Alex Martins mengalami penurunan performa. Alex gagal mencetak gol dalam empat laga terkininya di BRI Liga 1.

Jika Alex Martins buntu dalam menciptakan gol, ketajaman Dewa United secara umum pun mengalami penurunan. Sebab, tak banyak pemain yang memiliki kemampuan seperti Alex di skuad Dewa musim ini.


Tajam Tapi Rapuh

Pemain Persebaya, Paulo Henrique dikepung dua penggawa Dewa United, Alta Ballah dan Risto Mitrevski pada lanjutan BRI Liga 1 2023/2024 hari Selasa (16/04/2024). (Aditya Wani/Bola.com)

Hingga pekan ke-30 BRI Liga 1 2024/2025, Dewa United tercatat sebagai tim tertajam. Mereka sudah mampu mencetak 56 gol sejauh ini.

Namun, lini belakang Dewa United tidak terlalu solid. Risto Mitrevski dan kawan-kawan bahkan bisa dikatakan cukup mudah untuk ditembus.

Buktinya, dari 30 laga di musim ini gawang Dewa United sudah sudah kebobolan 31 kali. Catatan itu membuat mereka menjadi tim penghuni empat besar dengan pertahanan terburuk di musim ini.


Belum Matang

Egy Maulana Vikri (kanan) mencoba melewati Riswan Lauhin dalam pertandingan Dewa United melawan Persebaya Surabaya pada pekan ke-24 BRI Liga 1 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jumat (21/2/2025) malam WIB. (Bola.com/Abdul Aziz)

Dewa United memang diperkuat skuad bertabur bintang di BRI Liga 1 2024/2025. Banyak nama besar yang menjadi bagian dari Dewa seperti Taisei Marukawa, Hugo Gomes, Egy Maulana Vikri, Ricky Kambuaya, Alexis Messidoro, dan banyak pemain lain.

Pemain-pemain di atas memang sangat berkualitas. Namun, harus diakui mereka belum berpengalaman dalam menghadapi tekanan untuk menjadi juara. 

Bandingkan dengan skuad Persib Bandung yang diisi banyak pemain gaek tetapi masih bertenaga seperti Ciro Alves, Marc Klok, Nick Kuipers, atau David Da Silva. Mereka semua berusia di atas 30 tahun. 


Posisi Dewa United di Musim Ini

Komentar

captcha
Kirim komentar
  • Gambar profil
    {{ currentUser.username }} {{ comment.created_at }} IP:{{ comment.ip_addr }}

    {{ comment.content }}

Belum ada komentar

Berita yang direkomendasikan

Berita yang direkomendasikan

Video yang direkomendasikan